Sebanyak 107 Pengawas Tempat Pemungutan Suara se Kecamatan Ambarawa Resmi Dilantik

22 Januari 2024
admin
Dibaca 79 Kali
Sebanyak 107 Pengawas Tempat Pemungutan Suara  se Kecamatan Ambarawa Resmi Dilantik

KresnoNews - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Ambarawa Kabupaten Pringsewu melaksanakan Pelantikan, Pembekalan dan Bimtek Pengawas Tempat Pemungutan Suara Se-Kecamatan Ambarawa.

Dengan Tema “Penguatan Kapasitas Pengawas Tempat Pemungutan Suara Se-Kecamatan Ambarawa” yang di laksanakan pada hari Senin, (22/1/2024) di Gedung Serba Guna (GSG) Pekon Ambarawa Barat Kecamatan Ambarawa.

Pelantikan dihadiri oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Pringsewu Suprondi S.Kom, Ketua Panwascam Ambarawa dan Anggota, Camat Ambarawa Eko Purwanto dan para undangan.

Peserta Pengawas TPS Pekon Se kecamatan Ambarawa sebanyak 107 Peserta yaitu : Pekon Ambarawa 19 Peserta, Pekon Ambarawa Barat 14 Peserta, Ambarawa Timur 05 Peserta, Jati Agung 09 Peserta, Kresnomulyo 20 Peserta, Margodadi 15 Peserta, Sumberagung 18 Peserta dan Tanjung Anom 07 Peserta.

Ketua Bawaslu Kabupaten Pringsewu Suprondi, S.Kom  menyampaikan ucapan selamat kepada Peserta Pengawas TPS yang sudah menjadi bagian dari Bawaslu dan menjadi orang orang yang terpilih

“Pengawas TPS diharapkan mampu menjaga integritas dalam menjalankan pengawasan di tingkat tps. Sebagai pengawas TPS di mohon agar saling berkomunikasi dan apabila ada pelanggaran jangan bertindak sendiri, sampaikan ke PKD lalu ke Panwascam”.Tegasnya.

*admin